Kamis, 06 Juni 2013

Ruang Makan Minimalis

Ruang makan dengan gaya minimalis memiliki kesan yang lebih simpel. Suasana ruangan juga terlihat lebih elegan dan mampu memberi sentuhan yang nyaman. Sehingga, Anda dan keluarga akan merasa betah ketika menikmati makan bersama.


Nyamankan ruang makan dengan desain minimalis menggunakan paduan warna coklat. Balut dinding ruang makan menggunakan warna coklat muda. Warna ini memberi kesan ruangan yang hangat namun tak tampak berat. Warna coklat muda juga berlaku untuk bagian lantai, bisa menggunakan jenis lantai keramik atau lantai parket.


alt


Ciptakan ruang makan minimalis yang selaras dengan mencipratkan warna coklat tua pada elemen pengisi ruangan. Kursi makan simpel khas gaya minimalis warna coklat tua berpadu meja dari bahan kaca bersih membuat ruang makan terlihat sederhana namun elegan. Nuansa kehangatan yang mengakrabkan juga terasa lewat permainan warna tersebut.


Lengkapi desain ruang makan minimalis Anda dengan menambahkan ornamen simpel seprti hiasan gambar pada dinding dan bunga dalam vas mungil di atas meja makan. Hmmm…ruang makan minimalis yang nyaman dan membuat penghuni merasa betah. Hamparkan karpet dengan desain identik minimalis di lantai untuk memberi tampilan yang lebih chic.


Dengan gaya minimalis, ruang keluarga lebih fungsional dan memunculkan suasana praktis. Gaya minimalis cocok sekali untuk ruang makan yang memiliki ukuran sempit karena mampu memberi kesan lebih lapang.